Selamat malam pembaca setia COC Indonesia dimanapun anda berada, pada post-post sebelumnya saya telah membuat sebuah artikel tentang
Cara mengatasi masalah downloading content dan ternyata banyak sekali komentar yang masuk. Dan ada beberapa komentar yang mengatakan bahwa coc mereka tidak bisa masuk alias macet di loading. Tentunya itu sangat merugikan bagi yang mengalaminya apalagi saat sedang ada clan war yang pastinya akan ketinggalan moment-moment berharga dan tentunya kita juga tidak bisa melakukan serangan (Apalagi menyerang, membuka cocnya saja gk bisa :v).
Pada kesempatan yang baik ini saya akan membahas bagaimana hal tersebut bisa terjadi dan bagaimana mengatasinya. Salah satu komentar menjelaskan bahwa hal tersebut terjadi seteleh dia menginstal Host Editor. Apa sebenarnya host editor ini ?
Setelah diselidiki ternyata host editor ini merupakan aplikasi yang biasa digunakan untuk membuat private server. Dan tampaknya mereka yang mengalami masalah ini disebabkan karena mencoba menginstall private server Clash of Clans dan lupa untuk mengembalikan settingan hostnya seperti semula di HP mereka.
Lantas bagaimana solusinya ?. Solusi untuk masalah ini tentu saja kita harus merubah kembali settingan host di HP kita. Jika aplikasi Host Editor anda masih terpasang maka silahkan buka kembali Host Editornya lalu
Kosongkan settingannya pada
IP atau settingan yang tersedia di aplikasi, juga
hapus host yang sebelumnya anda tambahkan saat membuat private server. Jika aplikasi Host editor anda sudah di hapus anda hanya perlu mendownloadnya kembali dan melakukan cara yang telah dijelaskan. Semoga COC anda bisa dibuka kembali, Terima kasih.
*Note : Hati-hati ketika mencoba sesuatu yang belum jelas resikonya. :)